Wednesday, July 3, 2013

Fish n Co - Seafood Platter for 2

hello july.. be nice..
akhir bulan juni kemarin saya sedang berpergian di sekitaran #livingworld tangerang, satu deretan lantai semua makanan membuat saya tertegun dan tertarik mencoba semuanya (pengen mode on).

anyway, tanpa basa basi, setelah memesan Seafood platter for 2. alhasil inilah makanannya.. terdiri dari ikan dori, kentang goreng, black tiger prawns / udang galah, cumi dan nasi kunyit dengan campuran kismis di dasasrnya. sebenarnya ada kerang tetapi waitress nya memberikan penjelasan bahwa untuk musim2 seperti ini kerang sedikit susah didapatkan dan dikhawatirkan tidak cukup segar, sehingga digantilah dengan menambahkan pada cumi..

food review:
untuk kentang dan nasi kuning / kunyit standar, cumi nya menurut saya delicious karena gigitannya tidak kenyal dan langsung bisa tergigit dengan lembut. udang galah nya juga harum dan sayangnya saya lupa memakan pertama kalinya pada saat masih panas, untuk mengelupasnya juga tidak sulit karena sudah dibelah terlebih dahulu, untuk rasa ada rasa rempah pada cumi dan udang, sedangkan daging ikan dori cukup lembut yang membuat kita tidak perlu menggigit karena langsung hancur di dalam mulut kita. ada lemon yang digunakan untuk mencegah bau amis, tetapi saya tidak menggunakannya karena overall harum rempah lebih terasa.

Damage cost:
saya sedikit lupa struknya taruh dimana tetapi price tag di menu 259k, minum kita cari yang bisa refill sekitar 25k. not include tax and service ya, u do the math..

overall 7.25:
8/10. for the taste and the size.
7/10 untuk suasana dan kenyamanannya, karena konsepnya sedikit unik, makan langsung dari pancinya. plus ruang makannya dikonsep seperti berada di outdoor.
7/10 for the price, tertulis untuk 2 orang, tetapi sebenarnya bisa untuk 3-4 orang karena banyak sekali.
7/10 for the service, thumbs up for the waitress informs us about the food, waitress nya sigap jika kita mau refill minuman dan terlihat mereka tidak sibuk sendiri tetapi masing2 mengerjakan tugas mereka.

semoga bermanfaat, and be healthy..

No comments: